Akun belajar.id ditujukan untuk mengakses layanan pembelajaran dan bentuk layanan lain di bidang pendidikan. Dengan Akun belajar.id, kegiatan pembelajaran, kolaborasi, dan komunikasi antar pengguna dapat dilakukan.
PENTING
1 pengguna hanya bisa mendapatkan 1 Akun belajar.id di satu jenjang. Pengguna bisa mendapatkan Akun belajar.id lainnya jika bertugas atau memiliki peran di 2 jenjang berbeda.
Guna menjaga keamanan dan kelancaran penggunaan akun, maka diberlakukan ketentuan-ketentuan berikut pada Akun belajar.id.
Hal yang Dapat Anda Lakukan
- Jaga kerahasiaan akun Anda dan tidak membagikan password kepada orang lain dan pastikan menggunakan kata sandi yang unik dan mudah diingat untuk memudahkan Anda saat login.
- Gunakan untuk mengakses berbagai aplikasi yang mendukung proses pembelajaran dan bentuk layanan lain di bidang pendidikan serta meningkatkan produktivitas.
- Manfaatkan sebagai alat komunikasi dan kolaborasi secara daring dengan Peserta Didik, Pendidik, dan Administrator dan Operator Sekolah untuk kepentingan aktivitas belajar-mengajar.
Hal yang Harus Anda Hindari
-
Penggunaan akun untuk kegiatan di luar pembelajaran
Menggunakan Akun belajar.id untuk kegiatan di luar aktivitas pembelajaran dan bentuk layanan lain di bidang pendidikan, seperti aktivitas komersial, cryptocurrency mining, dan pornografi.
-
Penyalahgunaan data sensitif dan rahasia
Menyalahgunakan Akun belajar.id untuk menyalin, menyebarkan, mencuri, atau menggunakan informasi yang bersifat sensitif dan rahasia.
-
Kegiatan ilegal dan melanggar hukum
Akun belajar.id tidak boleh digunakan untuk kegiatan yang melanggar hukum, termasuk pembuatan atau penyebaran konten yang sifatnya mempromosikan aktivitas ilegal.
-
Menyalahgunakan akun untuk melakukan ujaran kebencian
Akun belajar.id tidak boleh digunakan untuk membuat atau membagikan konten yang berisi ujaran kebencian atau memiliki muatan SARA.
-
Melakukan pelanggaran Hak Cipta
Akun belajar.id tidak boleh digunakan untuk menyimpan dan menyebarkan konten bajakan yang melanggar hak cipta.
Apabila Akun belajar.id ditemukan tidak mengikuti ketentuan yang ada, maka akun akan dinonaktifkan. Hal tersebut tentu akan mengganggu kegiatan belajar mengajar daring Anda. Karena itu, harap gunakan Akun belajar.id Anda dengan baik dan bertanggung jawab.
Komentar
13 comments
Hai selamat mlm bapak/ibu.
Tolong bantu aku secepatnya membuat akun KIP.
Karena aku 2 tahun Nganggur juga tidak mampu biaya dari orang tua sehingga tolong terima aku Beasiswa KIP kuliah.
Semoga Tuhan Yesus memberkati.
Yth. Bpk./Ibu Jebu wogoipa. Laporan Anda akan ditanggapi lebih lanjut melalui email yang Anda gunakan untuk mengirimkan komentar. Untuk informasi ataupun kendala terkait Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah), Anda dapat mengirimkan laporan selengkapnya melalui https://ult.kemdikbud.go.id/. Terima kasih.
Selamat sore Bapak/Ibu Jebu wogoipa terkait keluhan Anda sebelumnya, Kami telah mengirimkan informasinya ke email Anda, di nomor laporan 2250217.Jika Anda memiliki pertanyaan atau kendala lain terkait Akun belajar.id, silakan tekan tombol 'Butuh Bantuan' pada laman https://pusatinformasi.belajar.id.
Terimakasih🙏🙏
assalamualaikum wr wb..mohon izin pak sy terpanggil ppg ploting gelombang 1...sy kesulitan menautkan akun sy ke lms
mohon arahan
Yth. Ibu Ariana mayangsari moli. Terkait keluhan Anda sebelumnya sudah kami bantu buatkan laporan ke tim Helpdesk Akun belajar.id. Mohon kesediaannya untuk cek email secara berkala terkait bantuan lebih lanjut. Untuk pertanyaan atau laporan yang membutuhkan pengecekan dan verifikasi data lebih lanjut, dapat disampaikan dengan tim Helpdesk melalui tombol 'Butuh Bantuan'. Terima kasih.
Selamat pagi Ibu Ariana mayangsari moli terkait keluhan Anda sebelumnya, kami telah mengirimkan informasinya ke email Anda, di nomor laporan #2353847. Jika Anda memiliki pertanyaan atau kendala lain terkait Akun belajar.id, silakan tekan tombol 'Butuh Bantuan' pada laman https://pusatinformasi.belajar.id.
Yth. Bpk. Suherman, terkait keluhan Anda sebelumnya sudah kami bantu buatkan laporan ke tim Helpdesk Akun belajar.id. Mohon kesediaannya untuk cek email secara berkala terkait bantuan lebih lanjut. Untuk pertanyaan atau laporan yang membutuhkan pengecekan dan verifikasi data lebih lanjut, dapat disampaikan dengan tim Helpdesk melalui tombol 'Butuh Bantuan'. Terima kasih.
Mohon terbitkan akun belajar.id
Selamat malam. kenapa akun belajar ID saya tidak bisa tersikronisasi dengan google, padahal sebelumnya bisa, bagaimana cara nemulihkannnya?.....
Yth. Bpk./Ibu Hendrika Yani. Untuk mendapatkan Akun belajar.id, silakan melakukan pembuatannya secara mandiri sesuai panduan untuk peran Anda:
Terima kasih.
Yth. Bpk. Remo Bimantoro, S.Pd. Laporan kendala Anda saat ini sedang dalam pengecekan. Informasi lebih lanjut akan dikirimkan melalui email yang Anda gunakan untuk mengirimkan laporan. Terima kasih.
Selamat siang Bapak Suherman terkait keluhan Anda sebelumnya, kami telah mengirimkan informasinya ke email Anda, di nomor laporan #2426860. Jika Anda memiliki pertanyaan atau kendala lain terkait Akun belajar.id, silakan tekan tombol 'Butuh Bantuan' pada laman https://pusatinformasi.belajar.id.
Please sign in to leave a comment.